
Program Seragam Sekolah Gratis MULIA untuk Ringankan Beban Emak-emak di Makassar
MAKASSAR, LIVENEWS-TV.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menegaskan Pemerintah Kota Makassar akan segera menyalurkan seragam sekolah gratis bagi siswa baru tahun ajaran 2025–2026.
Seragam gratis akan diberikan pada seluruh siswa baru di sekolah negeri.
Program seragam gratis pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar ini mulai disusun Dinas Pendidikan Kota Makassar dengan sejumlah instansi terkait.
Munafri mengakui banyak masyarakat khususnya di lingkungan keluarga terbebani dengan pembelian seragam sekolah setiap tahun ajaran baru.
“Setiap tahun ajaran baru, ibu-ibu harus menyiapkan biaya tambahan yang cukup besar. Karena itu kami menghadirkan program seragam gratis untuk siswa SD dan SMP sebagai bentuk dukungan nyata agar anak-anak tetap semangat belajar,” paparnya, belum lama ini.
Ia menambahkan, pemkot setempat juga akan mulai menerapkan penggratisan iuran sampah secara bertahap untuk meringankan beban pengeluaran rumah tangga.
“Kami ingin memastikan bahwa para ibu memiliki ruang lebih dalam anggaran rumah tangga untuk kebutuhan lain yang tak kalah penting.
Memberdayakan keluarga dimulai dari mendengar kebutuhan mereka dan menjawabnya dengan kebijakan yang tepat,” terangnya.
Untuk seragam sekolah gratis yang akan dibagikan khusus untuk siswa baru yakni kelas satu SD dan kelas 7 SMP.
Untuk penyediaan seragam sekolah gratis itu, Dinas Pendidikan Makassar sudah berkoordinasi dengan Dinas Koperasi dan UMKM sebagai penyedia jasa penjahit seragam sekolah.
Anggaran pembiayannya melibatkan koordinasi dinas pendidikan dengan Bapenda dan BPKAD Makassar.(*)